Acara berlangsung khidmat dan meriah di halaman Kantor Desa Utama. Selain sebagai bentuk rasa syukur menyambut tahun baru Hijriah, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga dan meningkatkan kepekaan sosial, terutama terhadap anak-anak yatim piatu yang ada di lingkungan desa.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Utama Aep Djam'an Sholih, SE, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan masyarakat.
โMudah-mudahan kegiatan ini dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan,โ ujarnya.
Kegiatan Gebyar Muharam juga dimeriahkan dengan berbagai penampilan dari lembaga pendidikan dan keagamaan di Desa Utama, yang menambah semarak suasana. Puncak acara ditandai dengan pemberian santunan kepada puluhan anak yatim piatu, sebagai wujud kepedulian sosial yang terus dijaga oleh masyarakat Desa Utama.
Dengan adanya kegiatan ini, Pemerintah Desa Utama berharap semangat Tahun Baru Islam dapat terus dijaga dan dijadikan momentum untuk memperkuat ukhuwah islamiyah serta memperkokoh nilai-nilai keagamaan di tengah masyarakat.
โPeringatan PHBI di Desa Utama secara umum bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa, mempererat silaturahmi antar masyarakat, serta menjaga kelestarian syiar Islam,โ tutup Ahmad Ali Kari.
